Fokus Digitalisasi Seniman Budaya, Departemen Humas dan Media Dewan Kesenian Jawa Timur Lakukan Upgrade Website!
para Staf Departemen Humas dan Media kala mengumumkan pembaharuan website Dewan Kesenian Jawa Timur-humas Dewan Kesenian Jawa Timur-
AKSARA KHATULISTIWA - Departemen Humas dan Media Dewan Kesenian Jawa Timur (DKJT) telah melakukan pembaharuan website milik DKJT. Hal tersebut diumumkan pada hari Sabtu (11/12).
Melalui upgrade dan pembaharuan tersebut, DKJT dan tim yang bertugas berharap lebih dapat memaksimalkan pemberdayaan dan menjaga eksistensi budaya.
Adapun pertimbangan utama yang menjadi filosofi DKJT ialah kesadaran bahwa karakteristik seni dan budaya daerah memiliki andil dalam pembentukan kebudayaan nasional.
Dengan terwujudnya kebudayaan nasional, maka akam terwujud pula kesadaran masyarakat akan arti pentingnya pelestarian dan pengembangan kesenian dan kebudayaan daerah.
Haikal Effendi selaku Koordinator program pembaharuan website menegaskan akan pentingnya upaya perawatan dan upgrade Website Dewan Kesenian Jawa Timur.
Menurut Haikal, pemaksimalan potensi penyiaran dan digitalisasi akan banyak membantu DKJT di kedepannya.